Hepatosol

Hepatosol – Nutrisi / Makanan Khusus Bagi Pasien Gangguan Hati

Hepatosol adalah Makanan diet khusus dengan nutrisi lengkap dan seimbang untuk pasien dengan gangguan fungsi hati seperti : hepatitis, perlemakan hati, sirosis hati, kanker hati.

Keunggulan Hepatosol :

  • Karbohidrat 71% sebagai sumber energi : Dapat mencegah pemecahan glikogen hati dan mencegah hipoglikemi.
  • Protein 19% yaitu Asam amino rantai cabang : Untuk memperbaiki keseimbangan dengan asam amino aromatik sehingga dapat mencegah asam amino aromatik masuk ke sawar otak yang dapat menyebabkan ensefalopati hepatik/penurunan kesadaran serta membantu membentuk massa otot.
  • Lemak 9% yaitu MCT (Medium Chain Trigliceride) sebagai lemak yang siap dirubah menjadi energi dan tidak membebani kerja hati sehingga aman untuk pasien gangguan hati.

Harga : Rp. 115.000,-

Pembelian :

live

wa

shop

 

Description

Hepatosol – Nutrisi / Makanan Khusus Bagi Pasien Gangguan Hati

Hepatosol adalah Makanan diet khusus dengan nutrisi lengkap dan seimbang untuk pasien dengan gangguan fungsi hati seperti : hepatitis, perlemakan hati, sirosis hati, kanker hati.

Beberapa kondisi umum pasien gangguan hati, seperti:

  • Gangguan metabolisme tubuh, sehingga pasien dengan mudah mengalami penurunan berat badan.
  • Asupan nutrisi yang tidak seimbang sehingga menyebabkan pasien malnutrisi.
  • Ketidakseimbangan jumlah antara asam amino rantai cabang dan asam amino aromatik dalam tubuh menyebabkan pasien mengalami penurunan fungsi otak dari stadium ringan hingga berat (koma).
  • Proteolisis otot, yaitu pemecahan massa otot dalam tubuh sehingga menyebabkan pasien kehilangan massa ototnya.

Keunggulan Hepatosol:
1. Karbohidrat 75% sebagai sumber energi : Dapat mencegah pemecahan glikogen hati dan hipoglikemi sehingga tidak terjadi gangguan fungsi hati.

Perlu diketahui:

Gangguan fungsi hati (hepatitis/liver) terbagi :

  • Hepatitis A ditularkan : lewat makanan, air, peralatan makan, mainan, dan juga benda-benda lainnya yang terkontaminasi dengan feses, dan paling utama adalah akibat kondisi tangan yang kotor.
  • Hepatitis B ditularkan : lewat darah, cairan tubuh, kontak seksual, jarum suntik yang digunakan untuk infus, kontaminasi jarum yang digunakan untuk membuat tatto, akupuntur, tindik atau piercing.
  • Hepatitis C ditularkan : lewat transfusi darah, jarum suntik yang digunakan untuk infus, kontak seksual, kontaminasi jarum yang digunakan untuk membuat tatto, akupuntur dan tindik telinga.

2. Protein 16% yaitu Asam amino rantai cabang : Untuk memperbaiki keseimbangan dengan asam amino aromatik sehingga dapat mencegah asam amino aromatik masuk ke sawar otak yang dapat menyebabkan ensefalopati hepatik/penurunan kesadaran serta membantu membentuk massa otot.

3. Lemak 9% yaitu MCT (Medium Chain Trigliceride) sebagai cadangan energi dan tidak membebani kerja hati sehingga aman untuk pasien gangguan hati.

4. Vitamin dan mineral : Untuk membantu metabolisme karbohidrat, protein dan lemak.

Cara penyajian: 4 sdk takar (60gr) + 200ml Air hangat.

Anjuran Penyajian Hepatosol :
Bisa dijadikan sebagai makanan selingan atau pengganti makan total (Per 60 gr/saji mengandung kalori 230 kkal dapat diberikan 6x sehari).

Dapat diberikan sebagai snack di malam hari sebelum beristirahat. Dimana pada pasien dengan gangguan fungsi hati tidak diperbolehkan puasa berkepanjangan (tidur 8 jam pada pasien dengan gangguan fungsi hati setara dengan puasa 24 jam orang normal).

Pemberiannya bisa oral (diminum langsung) atau memakai sonde disesuaikan dengan anjuran dokter dan ahli gizi.

Varian rasa dan Kemasan :
Powder : Coklat, Vanilla (Duz 185gr).

Perhatian untuk pemakaian kemasan :
Habiskan isinya dalam waktu kurang dari 1 bulan.  Jangan dikonsumsi bila terjadi perubahan yang mencolok pada aroma, rasa atau warna.

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “Hepatosol”

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Go to Top